Tim UPNYK Raih 1st Runner-Up dalam Kompetisi IPFEST 2024 di ITB

  • Selasa 19 Maret 2024 , 02:55
  • Oleh : Admin
  • 6949
  • 2 Menit membaca
UPN VETERAN Yogyakarta
Tim mahasiswa Teknik Perminyakan UPNYK saat ajang IPFEST 2024. Sumber: pribadi

INFOUPNYK - Pada tanggal 23-24 Februari 2024, tim Quantum dari Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta (UPNYK) berpartisipasi dalam International Plan of Development Competition (IPFEST) 2024 yang digelar di Institut Teknologi Bandung (ITB).

Tim Quantum berhasil menyelesaikan Final Report dan Final Presentation mereka yang akhirnya membuahkan hasil sebagai juara kedua dalam kompetisi ini.

"Puji syukur kita berhasil menyelesaikan Final Report dan Final Presentation dengan baik, akhirnya kami berhasil meraih juara first runner-up," ungkap William sebagai salah satu anggota tim.

William juga mengatakan bahwa IPFEST 2024 merupakan ajang terbesar bagi mahasiswa di bidang Minyak dan Gas, dan International Plan of Development Competition menjadi salah satu kompetisi utama dalam acara ini.

"Ini merupakan sebuah pencapaian dan pengalaman yang luar biasa bagi kami, mengingat Integrated Petroleum Festival (IPFEST 2024) merupakan event terbesar untuk mahasiswa di bidang Minyak dan Gas," tambahnya.

Untuk diketahui, tim Quantum UPNYK terdiri dari Natalie Noelani Jabiy, Muhammad Yusrin, Dwi Kurnia Agung, M. Rofiq Abiyyu, dan William Arthur Simbolon menunjukkan kolaborasi yang kuat dan kemampuan luar biasa dalam menghadapi tantangan teknis dan akademis.

Prestasi ini merupakan bukti nyata dari komitmen tim Quantum dalam menghadirkan yang terbaik, serta menjadi kebanggaan bagi almamater mereka, UPNVYK. Mereka juga mengungkapkan rasa terima kasih mereka kepada para dosen dan tenaga pendidik UPNVYK yang telah memberikan ilmu dan dukungan selama ini.