BI GELAR SOSIALISASI BEASISWA BAGI MAHASISWA UPNVY

  • Senin 23 September 2019 , 12:00
  • Oleh : Ritta Humas
  • 1718
  • 2 Menit membaca
UPN VETERAN Yogyakarta

Sleman-Mahasiswa UPN “Veteran” Yogyakarta (UPNVY) mendapatkan sosialisasi beasiswa dari Bank Indonesia, Kamis 19/9/2019. Kegiatan ini dilaksanakan di Gedung Rektorat Lantai lima pukul 09.00 WIB. Tujuan dari Bank Indonesia memberikan beasiswa ini adalah ingin berpartisipasi di dalam pengembangan kemajuan pendidikan nasional.

Dr. Ir. Singgih Saptono, MT selaku Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerjasama dan Kemahasiswaan mengapresiasi pelaksanaan program beasiswa dari Bank Indonesia. “Saya berharap program serupa akan berkelanjutan dan semoga tahun depan beasiswa yang diterima semakin banyak,” tambahnya.

Miyono selaku Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta mengatakan  beasiswa Bank Indonesia yang disalurkan merupakan salah satu program dari Bank Indonesia sebagai bentuk kepedulian terhadap kondisi pendidikan di Indonesia.

“Setiap mahasiswa akan menerima bantuan beasiswa senilai 12 juta dalam dua semester. Jadi setiap mahasiswa akan menerima Rp 6 juta/semester. Bank Indonesia menyiapkan beasiswa senilai satu juta rupiah perbulan bagi mahasiswa UPN “Veteran” Yogyakarta. Sebanyak 50 beasiswa regular akan diberikan bagi adik-adik mahasiswa yang memenuhi kriteria,” ujar Miyono.

Ia menambahkan, penerima beasiswa dapat memperoleh beasiswa pada periode berikutnya sepanjang memenuhi persyaratan yang ditetapkan. “Ada syarat seperti IPK minimal 3.00 dari skala 4.0, usia peserta maksimal 23 tahun,” tambahnya.

Dalam kesempatan yang sama Nofianto, selaku pejabat dari Departemen Komunikasi Bank Indonesia mengatakan bahwa tidak bisa semua orang bisa menyelam pendidikan tinggi, maka dari itu Bank Indonesia ingin berkontribusi terhadap Indonesia dalam  bidang pendidikan melalui pemberian beasiswa. Bagi penerima beasiswa Bank Indonesia nantinya akan dibekali pelatihan pendidikan leadership dan kepedulian lingkungan dan kegiatan social, nantinya anak-anak penerima beasiswa akan menjadi kepanjangan tangan dari Bank Indoenesia supaya dapat menyampaikan berbagai informasi terkait mengenai kebijakan-kebijakan Bank Indonesia kepada masyarakat.

Nofianto menambahkan total Perguruan Tinggi  di Indonesia yang menerima beasiswa sebanyak 80. Secara keseluruhan penerima beasiswa Bank Indonesia sebanyak 3.120 mahasiswa. Setiap tahun Bank Indonesia memberikan beasiswa ke Perguruan Tinggi, Setiap Perguruan Tinggi ada 50 mahasiswa penerima beasiswa,” ujarnya.

"Manfaatkan kesempatan ini dengan baik, persiapkan persyaratannya, ikuti seleksinya dan jawab secara jujur,” ujar Nofianto saat memberikan sambutan.

Saya berharap penerima beasiswa kedepan tidak hanya 50 peserta, tapi semakin banyak lagi dan semoga beasiswa ini dapat memajukan Sumber Daya Manusia  Indonesia yang dapat meningkatkan daya saing yang tinggi dalam berbagai hal. Humas/Dewi