PMF 2023: UKM KMI UPNYK Dorong Produktivitas Mahasiswa Muslim

  • Senin 09 Oktober 2023 , 09:21
  • Oleh : Dewi
  • 1366
  • 2 Menit membaca
UPN VETERAN Yogyakarta
Peserta lomba pidato pada kegiatan PMF 2023 UKM KMI UPNYK. Sumber: Dokumentasi Panitia

INFOUPNYK - Unit Kegiatan Mahasiswa Keluarga Mahasiswa Islam (UKM KMI) Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta (UPNYK) telah menggelar rangkaian kegiatan Productive Muslim Festival (PMF) pada 2-10 September 2023. Acara yang mengusung tema "Muslim Muda Berkarya Wujudkan Generasi Bela Negara" ini berlangsung di Ruang Seminar Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB).

Kegiatan tersebut diisi dengan rangkaian perlombaan serta ditutup dengan Seminar Nasional yang dilaksanakan secara hybrid di Ruang Seminar FEB UPNYK pada Minggu (10/9/2023). Kegiatan ini menghadirkan tiga narasumber Danang Yudhantoro, selaku Ketua Unit Pelaksana Teknis Pengembangan Karir dan Kewirausahaan (UPT PKK) UPNYK, Fakhrurozi Bosman selaku Branch Manager BSI Kantor Cabang Kolonel Sugiyono, dan Sherly Annavita selaku influencer milenial yang mengisi seminar secara daring.

Danang Yudhantoro dalam sesi materinya mengatakan, bentuk praktis dari bela negara adalah dengan mengembangkan kemampuan entrepreneur mahasiswa. "Paling sederhana adalah ketika mahasiswa mampu meningkatkan taraf diri masing-masing, salah satunya adalah dengan memiliki semangat menjadi entrepreneur. Itu juga bisa disebut Bela Negara," ujar Danang.

Danang kemudian menambahkan bahwa terdapat banyak hal yang bisa digali selama menjadi mahasiswa, yang sedang dikembangkan oleh kampus adalah mahasiswa memiliki keberanian untuk berinovasi dalam bidang wirausaha.

"Sangat banyak jenis kegiatan wirausaha, yang penting para mahasiswa ini berani dulu untuk membuat satu usaha. inovasi-inovasi di bidang wirausaha inilah yang coba diwadahi dan dikembangkan di kampus," tambahnya.

Productive Muslim Festival 2023 yang diadakan oleh UKM KMI UPNYK menjadi platform bagi generasi muda muslim untuk mengembangkan potensi mereka dan juga untuk memahami lebih dalam prinsip-prinsip ekonomi syariah.

Salah satu pemateri, Fakhrurozi mengungkapkan bahwa era digital seperti ini menjadi momentum yang tepat untuk mengembangkan kemampuan sebagai entrepreneur yang berlandaskan prinsip-prinsip ekonomi syariah. "Era digital yang perkembangannya pesat seperti sekarang harus bisa dimanfaatkan mahasiswa, terlebih lagi untuk berkarya dan meningkatkan kemampuan. Prinsip-prinsip ekonomi syariah masih menjadi salah satu metode wirausaha yang relevan di era digital ini," ujarnya.

Sebagai tambahan PMF tahun ini terdapat berbagai lomba, seperti lomba tartil qur’an (MTQ), lomba pidato, challenge hari produktif, dan essay. Lomba pidato dan MTQ diselenggarakan secara offline di Masjid Nuruttaqwa UPN “Veteran” Yogyakarta. Sedangkan untuk lomba challenge dan essay, diadakan secara online. Untuk waktu pelaksanaan lomba pidato diadakan pada Sabtu, 2 September 2023, lomba MTQ diadakan pada Sabtu, 9 September 2023, lomba essay di tanggal 2-7 September 2023, dan challenge 8 hari produktif di tanggal 2-9 September 2023.(dimas)