PEMBUKAAN PENDAFTARAN SM UPNVY MELALUI SKOR UTBK DAN UTBC 2020

  • Kamis 23 Juli 2020 , 12:00
  • Oleh : Ritta Humas
  • 3175
  • 2 Menit membaca
UPN VETERAN Yogyakarta

Sleman_UPN “Veteran” Yogyakarta (UPNVY) membuka pendaftaran jalur Seleksi Mandiri (SM) Tahun Ajaran 2020/2021. Pendaftaran SM UPNVY yang masih dibuka saat ini yaitu SM melalui skor Ujian Tes Berbasis Komputer (UTBK) dan SM menggunakan Ujian Tes Berbasis Cetak (UTBC). Pendaftaran SM menggunakan nilai skor UTBK dan UTBC dibuka, Kamis 23 Juli 2020, pukul 12.00 WIB, secara online di laman pmb.upnyk.ac.id.

Dr. Hendro Wijanarko, M.Si selaku ketua penerimaan mahasiswa baru UPNVY menjelaskan  mengenai apa itu SM UPNVY menggunakan skor UTBK?. SM UPNVY menggunakan nilai skor UTBK yaitu penjaringan penerimaan mahasiswa baru menggunakan nilai skor UTBK tahun 2020. Pendaftaran dibuka 23 Juli -  31 Agutus 2020, hasil pengumuman 8 September 2020.

“Jadi nilai skor UTBK yang digunakan yaitu hanya nilai skor UTBK tahun 2020, nilai UTBK tahun sebelumnya tidak bisa dugunakan untuk mendaftar pada jalur ini. Jika peserta tidak memiliki nilai skor UTBK tahun 2020, peserta bisa mengikuti SM melalui UTBC.

Ketua penerimaan mahasiswa baru UPNVY menambahkan SM UPNVY melalui UTBC yaitu  penerimaan mahasiswa baru dengan menggunakan ujian tulis. Lokasi pelaksanaan ujian tulis akan digelar di 3 lokasi yaitu Yogyakarta, Semarang dan Purwokerto. Pelaksanaan ujian tertulis di Yogyakarta nanti akan digelar tanggal 28-30 Agustus 2020, sedangkan pelaksanaan ujian tertulis di Purwokerto dan Semarang digelar tanggal 30 Agustus 2020. Materi tes ujian tertulis yaitu hanya menggunakan Tes Potensi Skolastik (TPS). Biaya pendaftaran SM melalui UTBC sebesar Rp.250.000. Jika peserta memiliki persyaratan semuanya, peserta bisa mendaftar SM UPNVY, baik melalui skor UTBK dan UTBC. Biaya pendaftaran SM melalui skor UTBK juga sebesar Rp 250.000.

Syarat mengikuti SM UPNVY melalui UTBC yaitu:

  1. Warga Negara Indonesia.
  2. Lulusan SMA/SMK/MA atau sederajat tahun 2020, 2019, dan 2018.
  3. Lulusan SMA/SMK/MA atau sederajat tahun 2020 harus memiliki Surat Keterangan Lulus (SKL) yang sekurang-kurangnya memuat informasi jati diri dan foto terbaru yang dibubuhi tanda tangan kepala sekolah/pimpinan dan cap/stempel dari sekolah/lembaga penyelenggara paket C yang sah atau ijazah (apabila sudah ada).
  4. Lulusan SMA/SMK/MA atau sederajat tahun 2019 dan 2018 harus memiliki ijazah.
  5. Memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses pembelajaran di program studi yang dipilih.

Informasi cara mendaftar dan lainnya silahkan masuk ke laman pmb.upnyk.ac.id. Humas/Dewi