UPNVY PELEPASAN KKN Tematik di Tengah Pandemi COVID-19

  • Rabu 01 Juli 2020 , 12:00
  • Oleh : Ritta Humas
  • 1478
  • 2 Menit membaca
UPN VETERAN Yogyakarta

Pandemi COVID-19 mengubah berbagai aspek kehidupan. Tak hanya kesehatan dan perekonomian, pendidikan pun juga terkena dampaknya. Meski demikian, tak berarti pendidikan lantas macet karena pandemi COVID-19.

Di tengah pandemi COVID-19 ini, Universitas Pembangunan Nasional ‘Veteran’ Yogyakarta (UPNVY) melepaskan 1.269 mahasiswa untuk melaksanakan program Kuliah Kerja Nyata (KKN). Tak hanya di Yogyakarta saja, KKN ini dilakukan di luar DIY seperti di Palembang  dan Pekanbaru.

“Acara pelepasan kali ini tidak dilaksanakan sebagaimana biasanya di lapangan, secara spesifik ini pelepasan secara daring, dan nanti pelaksanaan KKN juga banyak yang bersifat daring,” ujar Rektor UPNVY, Mohamad Irhas Effendi, Selasa (30/6/2020).

Dalam pelepasan mahasiswa KKN secara daring ini, Irhas mengatakan bahwa tema yang diambil juga berkaitan dengan kondisi sekarang ini. Ada pun 3 topik yang disorot dalam KKN angkatan ke-72 ini yaitu kesehatan, ekonomi, dan sosial.

Perguruan tinggi memiliki peran yang penting untuk desa dalam mengatasi masalah kesehatan, ekonomi, dan memperkuat ketangguhan sosial dengan masyarakat. UPNVY yang juga menandatangani nota kesepahaman dengan Kemendes PDTT beberapa waktu lalu berupaya untuk merealisasikannya lewat program KKN.

“KKN tematik kali ini harapannya adalah mampu membangun desa tangguh bencana COVID-19. Bersama masyarakat untuk bisa mencari alternatif penyelesaian dan pendampingan, harapannya setelah KKN selesai bisa jadi desa yang tangguh menghadapi pandemi,” ujarnya.

Mekanisme KKN kali ini juga berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Jika biasanya mahasiswa harus datang ke desa, kali ini program lebih banyak dijalankan secara daring. Pihak kampus pun telah berdiskusi dengan Pemkab Sleman, Gunungkidul, Bantul, Kota Yogyakarta, dan Magelang.

“Ada request dari Bappeda agar membantu jalannya pelaksanaan tentang penyebaran COVID-19 ini,” ujar Hendro Wijanarko, Kepala LPPM (Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat) UPNVY.

Meski dilakukan di tengah pandemi COVID-19, program KKN tetap dijalankan sesuai dengan peraturan yang berlaku.